Senin, 13 Oktober 2014

Bos Facebook Puji Jokowi

TEMPO.CO, Jakarta - Bos Facebook, Mark Zuckerberg, hari ini, Senin, 13 Oktober 2014, menemui presiden terpilih Joko Widodo di Balai Kota. Dalam sambutannya, Zuckerberg sempat memuji kerja keras Jokowi yang menjadi pembicaraan dunia. (Baca: Foto Selfie dengan Warga, Zuckerberg Minta Syarat)


"Salah satu alasan saya datang ke sini untuk bilang, di bawah kepemimpinanmu, yang Anda lakukan sangat menakjubkan, bisa meningkatkan jumlah pengguna Internet, termasuk Facebook," kata Zuckerberg sambil tersenyum memandang Jokowi yang berdiri di sebelahnya. "Penghargaan buat saya bisa menjadi saksi dan melihat langsung apa yang sedang terjadi di Indonesia."
Zuckerberg berterima kasih bisa datang dan berdialog dengan Jokowi. Menurut dia, Indonesia jadi negara dengan pengguna Facebook terbesar kedua di dunia, yaitu 70 juta orang. "Saya senang bekerja sama untuk meningkatkan jumlah pengakses Internet dan Facebook. Termasuk untuk meningkatkan hubungan, dialog, serta membangun bisnis," ujarnya. (Baca: Bertemu Jokowi, Mark Zuckerberg Tanggalkan Hoodie)

Zuckerberg tiba di Balai Kota sekitar pukul 09.00 WIB. Hadir pula Abdee Slank, yang mendampingi Jokowi. Pertemuan tersebut membahas pengembangan penggunaan Facebook di Indonesia, terutama dalam meningkatkan bisnis mikro, termasuk pajak Internet. (Baca juga: Di Yogya, Zuckerberg Coba Facebook di Pos Ronda)

PUTRI ADITYOWATI

Tidak ada komentar:

Posting Komentar