Rabu, 26 Maret 2014

Pemuda PKS ancam jegal Ahok jika ngotot jadi gubernur DKI

MERDEKA.COM. Gerakan Pemuda (Gema) Keadilan dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Jakarta menyatakan penolakan bila Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) diangkat menjadi Gubernur DKI Jakarta. Mereka menyebut Ahok tidak memiliki kepribadian yang baik.

Anas mulai seret SBY dalam kasus TPPU

MERDEKA.COM. Tersangka kasus Hambalang yang juga mantan Ketua Umum Partai Demokrat Anas Urbaningrum mulai menyeret nama Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dalam lingkaran kasus mega proyek itu. Penyataan Anas disampaikan saat dirinya menjalani pemeriksaan di KPK.

Disindir lewat sajak, Jokowi tantang Prabowo adu program

MERDEKA.COM. Bakal calon presiden dari PDI Perjuangan Joko Widodo (Jokowi) tidak ingin membalas sajak yang yang dibuat bakal calon presiden dari Partai Gerindra Prabowo Subianto. Menurutnya, lebih penting jika antar capres saling mengadu program-program.

Massa yang geruduk kantor Jokowi dibayar senilai 2 bungkus rokok

MERDEKA.COM. Puluhan warga Jakarta yang tergabung dalam Koalisi Masyarakat Jakarta Baru pagi tadi mendatangi Balai Kota DKI Jakarta. Mereka yang terdiri dari ibu-ibu rumah tangga dan remaja itu memprotes pencapresan Gubernur Joko Widodo (Jokowi) Juli mendatang.

Tiga Skenario Politik pada Pilpres 2014

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pemilu Legislatif 9 April 2014 tinggal hitungan hari. Setelah itu partai politik (Parpol) akan melihat seperti apa perolehan suara partai atau kursi yang diperoleh di Parlemen.

Survei pemuda PKS: 93 Persen warga tolak Ahok jadi gubernur DKI

MERDEKA.COM. Gerakan Pemuda (Gema) Keadilan dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Jakarta menyerukan penolakan bila Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) diangkat menjadi Gubernur DKI Jakarta. Bahkan, mereka sudah melakukan survei dengan hasil 93 persen menyatakan penolakannya.

Perilaku Menyimpang ABG Aceh Kian Memprihatinkan

TRIBUNNEWS.COM, BANDA ACEH - Perilaku menyimpang di kalangan anak baru gede atau ABG dan mahasiswa kian mengkhawatirkan. Sebagian di antara mereka kini terjebak dalam pusaran pergaulan bebas, free sex, dan ancaman pornografi masif yang mampu memusnahkan sendi-sendi budaya dan moral. Seperti apakah sisi gelap kehidupan ABG dan mahasiswa di Aceh kini, Serambi (Tribunnews.com Network) mengungkapnya dalam liputan eksklusif.

Wiranto bentak caleg Hanura yang potong orasinya saat kampanye

MERDEKA.COM. Partai Hanura menggelar kampanye terbuka di pelataran Benteng Kuto Besak (BKB) Palembang, Senin (24/3). Kampanye yang dihadiri oleh Ketua Umum Partai Hanura Wiranto sempat geger, karena mantan Panglima TNI itu sempat memarahi salah satu caleg yang memotong orasinya.